Kamis, 20 November 2014

Perbaikan Jalur Input Kabel Internet dari hub. Ruang Dok-IL ke hub R. Staff Kepegawaian

20 November 2014

Semua output hub / switch di ruang staff kepegawaian Gedung B Lantai 2, di ruang Ibu Mega, Ibu Jani dan Bapak Toto tidak bisa akses internet.

Langkah yang dilakukan :

  1. Periksa kabel input dengan alat uji connectivity kabel internet RJ 45
  2. Hasilnya pin / kabel ke-6 tidak ada sinyal konektivitas
  3. Potong di kedua ujung switch (R. Dok-IL dan R. Staff kepegawaian), lalu ganti terminal jack RJ 45, lalu uji kenektivitas kembali, hasilnya tetap pin 6 tidak ada respon sinyal tersambung.
Tindakan :

Lakukan penggantian kabel internet.

Gambar 1. Proses penarikan kabel baru

Penggantian kabel lama dengan kabel baru , lalu kabel lama dicopot dari jalur instalasi.

Gambar 2. Proses crimping terminal RJ 45 dan perapihan kabel internet


Setelah kabel baru ditarik, maka selanjutnya pasang terminal RJ45 dan lakukan perapihan kabel yang terlihat kurang rapih.

Gambar 3. Kabel lama yang putus akibat gigitan tikus

Nampak kabel pin 6 yang putus akibat gigitan dari tikus. Wajar jika input ke switch ruang ibu Mega terputus.

Alat :
Palu, Tangga, Crimping, RJ45 tester

Bahan :
Kabel RJ 45, klem kabel 6 mm, terminal RJ45

Petugas :
Yustika, Dwi Handoko, Setyo Purnomo




Tidak ada komentar:

Posting Komentar